Profil Desa

BAB II

KONDISI UMUM DESA

  1. Sejarah Desa

Desa Kebon Ayu adalah salah satu Desa dari 11 Desa yang ada di wilayah Kecamatan Gerung dilihat dari segi historisnya, Desa Kebon Ayu berasal dari penggabungan dua Desa yaitu Desa Penarukan dan Desa Gunung Malang.

Adapun kedua Desa ini berdiri sejak Tahun 1916 dengan tiap - tiap Desa membawahi 13 Dusun untuk Desa Penarukan dan 5 Dusun untuk Desa Gunung Malang.

Pada zaman Hindia Belanda, wilayah Kabupaten Lombok Barat merupakan salah satu Onderafeling Van West Lombok yang di pinpin oleh seorang CONTROLEUR.

Dengan lahirnya Stat Blat Nomor : 248 dan SK Gubernur Jendral tanggal 17 Agustus 1898 No. 19 itulah kemudian secara bertahap Desa - Desa di Lombok Barat ini dibentuk antara lain dari Desa tersebut Desa Penarukan dan Desa Gunung Malang dan pembentukannya setelah 18 tahun, peraturan tersebut diberlakukan yaitu pada tahun 1916 .

Kedua Desa tersebut membawahi Dusun - Dusun wilayah kerjanya adalah sbb :

  1. Dusun Penarukan mewilayahi Dusun :

 

a

Gunung Sari

h

Buncit

b

Sepolong

i

Penarukan Lauk

c

Lendang Jae

j

Penarukan Daye

d

Cemara

k

Gubuk Raden

e

Padak

l

Bakong Desa dan

f

Bakong Dasan

m

Kelebut

g

Kebon Bongor

 

 

  1. Dusun Gunung Malang mewilayahi Dusun :
  1. Gunung Malang
  2.  Peseng
  3.  Karang Genteng
  4.  Bongor
  5.  Jeranjang

Dalam kurun waktu dari Tahun 1916 sampai dengan Tahun 1958 Desa Penarukan dan Desa Gunung Malang pernah di pinpin oleh Kepala Desa sebagai berikut:

  1. Desa Penarukan :
  1.  Antara Tahun 1916 s/d Tahun... dijabat oleh Lalu Mulajati.
  2.  Antara Tahun s/d Tahun 1936 dijabat oleh Lalu Darmawa.
  3.  Antara Tahun 1936 s/d Tahun 1956 dijabat oleh Lalu Ahmad.
  4.  Antara Tahun 1956 s/d Tahun 1958 dijabat oleh Amaq Nurjasim

II. Desa Gunung Malang

  1.  Antara Th         s/d…. dijabat oleh Raden Kerta
  2.  Antara Th…… s/d 1955 dijabat oleh Amak Mir
  3.  Antara Th. 1955 s/d 1958 dijabat oleh Amak Amir
  4.  Antara Th. 1958 s/d 1960 dijabat oleh Durasip

Setelah masa Kemerdekaan lahir beberapa peraturan yang mengatur tentang Pemerintahan Kabupaten, akan tetapi ada perubahan pada Tata Pemerintahan Tingkat Desa.Setelah dikeluarkannya Undang - undang No. 64 atau No. 69 Tahun 1958 Tgl, 14 Agustus 1958 tentang Pembentukan Daerah Tingkat I. Bali, NTB, NTT serta Daerah Tingkat II, maka sebagai tindak lanjutnya Pemerintah melaksanakan Perampingan termasuk Pemerintahan di Desa.

Salah satu langkah kongkrit yang dilaksanakan di wilayah Kedistrikan Gerung, pada Tahun 1958 ialah melakukan penggabungan dua Desa menjadi satu Desa, yaitu desa Gunung Malang yang di Integrasikan ke Desa Penarukan, maka dimulai penggabungan itulah kegiatan Pemerintah di Desa Gunung Malang di hentikan dan seluruh aktifitas Pemerintahannya. Terutama yang berkaitan dengan wilayah kekuasaannya diambil alih oleh Desa Penarukan.

Perwujudan lebih lanjut pelaksanan dari Undang - undang tersebut ialah dilantiknya Bapak Lalu Anggrat BA, sebagai Bupati Kepala Daerah Tingkat II Lombok Barat yang pertama, sebagai hasil Pemilihan DPRD pada tanggal 31 Mei 1960 dan selanjutnya beliau, melaksanakan pembenahan berupa penatan personil Aparat Pemerintahan temasuk pembenahan Desa-Desa di seluruh wilayah Kabupaten Lombok Barat, dan salah satu usaha beliau di wilayah Kedistrikan Gerung ialah mengubah nama dua Desa yang digabung , yaitu Desa Penarukan dan Desa Gunung malang menjadi Desa KEBON AYU dengan wilayah kerjanya 8 Dusun yaitu:

  1. Dusun Penarukan Lauq                       5.   Dusun Gunung Malang
  2. Dusun Penarukan Daya                       6.   Dusun   Peseng
  3. Dusun Gubuk Raden                           7.   Dusun   Jeranjang
  4. Dusun Bakong Desa                           8.   Dusun   Bongor

        Pada tahun 2010 Desa Kebon Ayu di mekarkan menjadi 2 (dua) Desa yaitu Desa Kebon Ayu (Induk) dan Desa Taman Ayu (Pemekaran), wilayah kerjanya Desa Kebon Ayu sampai sekarang adalah sebagai berikut :

Desa Kebon Ayu (Induk) dengan jumlah Dusun 7 yaitu :

  1. Dusun Penarukan Lauq                      
  2. Dusun Penarukan Daya                      
  3. Dusun Gubuk Raden                          
  4. Dusun Bakong
  5. Dusun Kelebut
  6. Dusun Karang Kesuma
  7. Dusun Proa

       Kata Kebon Ayu diambil dari sebuah nama lahan pertanian sekaligus merupakan Kebon yang sudah ada sejak Tahun 1800, dan menurut sejarahnya lahan itu dahulunya berupa sebuah Kebonyang penuhditumbuhioleh bunga - bungaan yang berwarna - wami dan buah –buahanyangberanekaragam jenisnya sehingga tempat itu bernama KEBON AYU.

Adapun nama - nama Kepala Desa yang pernah memerintah Desa Kebon Ayu dari awal kelahirannya yaitu dari tahun 1960 sampai sekarang yaitu:

  1. Tahun 1960 - 1963 dijabat oleh H. Abdul Karim
  2. Tahun 1963 - 1968 dijabat oleh Darwita
  3. Tahun 1968 - 1974 dijabat oleh Selamet A
  4. Tahun 1974 - 1987 dijabat oleh L. Artawa
  5. Tahun 1987 - 1997 dijabat oleh L. Supratman, BA
  6. Tahun 1997 - 2006 dijabat oleh L. Panji Buana
  7. Tahun 2006 - 2017 dijabat oleh Udin Muslim, A.Ma
  8. Tahun 2018 dijabat oleh PenjabatKepalaDesa H. Mulyadi, SH
  9. Tahun 2019 sampai sekarang dijabat oleh Jumarsa

Demikian tentang sejarah Desa Kebon Ayu yang kami sajikan kepada pembaca untuk dapat memberi gambaran sejak Pemerintah Belanda sampai dengan di keluarkannya Undang - undang tentang Pembentukan Daerah Tingkat I wilayah bagian Timur serta Daerah Tingkat II.

 

B.   Kondisi Geografis

Desa Kebon Ayu memiliki Luas Wilayah : 473, 298 Ha  dengan lahan produktif yang meliputi  :

Tabel II.1 Tata Guna Lahan

 

No

 

Tata Guna Tanah

 

Luas

1

Lahan  Pertanian

206,846 Ha

2

Lahan Pegunungan/Perkebunan

203,393 Ha

3

Lahan Pemukiman Penduduk

45,114 Ha

4

Lahan Fasilistas Umum

 17,942 Ha

5

 

 

 

Letak Desa Kebon Ayu berada di sebelah Utara Kecamatan Gerung, jarak dari Desa Kebon Ayu ke Kecamatan sekitar : 5 km dan ke Ibu Kota Kabupaten sekitar : 6 km, dengan batas-batas desa adalah sebagai berikut :

Sebelah Utara                   :  Gapuk

Sebelah Barat                   :  DesaTaman Ayu

Sebelah Selatan                :  Desa Lembar

Sebelah Timur                   :  Desa Gerung Utara / Desa Jembatan Gantung

 

 

 

d.1       Kondisi Perekonomian dan Pertumbuhan Penduduk

Jumlah penduduk Desa Kebon Ayu sampai dengan Juli 2019  sebanyak : 6.655 jiwa, terdiri dari Penduduk Laki - laki : 3.177 jiwa dan penduduk Perempuan : 3.266 jiwa dengan jumlah Kepala Keluarga : 2.340 KK, yang tersebar di 7 (tujuh) Dusun dengan perincian penyebaran sebagai berikut:

NO. INDIKATOR
KEPENDUDUKAN
DUSUN DESA KEBON AYU
BAKONG PENARUKAN DAYA GUBUK RADEN KARANG KESUMA PENARUKAN LAUK KELEBUT PROA
A. JENIS KELAMIN                
1 Laki-laki 333 876 526 231 775 264 355 3360
2 Perempuan 348 908 553 237 790 238 396 3470
    681 1784 1079 468 1565 502 751 6830

 

Sedangkan penduduk yang dikategorikan miskin 1.624 jiwa. Mata pencaharian sebagian penduduk adalah Petani/Peternak, Buruh Tani, Indusri Kecil, karyawan perusahaan, wirausaha dan Buruh Migran, untuk hasil produksi pertanian desa yang menonjol adalah Padi, Palawija dan Holtikultura.

d.2  Kondisi Sarana dan Prasana

 

Desa  Kebon Ayu  memiliki  Sarana  dan  Prasarana  untuk  masyarakat  yang terdapat di tiap dusun, yang meliputi sarana prasarana dibidang pemerintahan, pendidikan, kesehatan, keagamaan, dan sarana umum.

1.  Sarana dan Prasarana Pemerintahan

Pemerintahan Desa Kebon Ayu memiliki kantor dan gedung serba guna dan disertai dengan perangkat desa lengkap. Wilayah Pemerintahan Desa Kebon Ayu terbagi dalam 7 (tujuh) dusun dan 40 (empat puluh) RT. Kondisi sarana dan prasarana tersebut cukup bagus sehingga pelayanan kepada masyarakat bisa berjalan lancar.

 

2.  Sarana Dan Prasarana Pendidikan

 

Desa Kebon Ayu mempunyai sarana pendidikan mulai dari sekolah Pendidikan  Usia  Dini/TK, SD, SMP/MTs  sampai  sekolah  tingkat  atas (MA)  yang  sebagian  besar bertempat yang terpusat di wilayah Desa Kebon Ayu.

 

Tabel II.5 Sarana Prasarana Pendidikan

 

 

No

 

Jenis Pendidikan

Jumlah Sarana

 

Lokasi

 

Kondisi

1

TK Kebon Ayu

2 Lokal

Dusun Penarukan Daya

Baik

2

SDN 1 Kebon Ayu

1 Paket

Dusun Penarukan Daya

Baik

3

SDN 2 Kebon Ayu

1 Paket

Dusun Bakong

Baik

4

SDN 3 Kebon Ayu

1 Paket

Dusun Penarukan Daya

Baik

5

MTs NW Nurul Karim

1 Paket

Dusun Penarukan Daya

Baik

6

MI NW Nurul Karim

1 Paket

Dusun Gubuk Raden

Kurang Baik

7

MA

1 Paket

Dusun Penarukan Daya

Tahap Pembangunan

8

SLTP 3 Gerung

1 Paket

Dusun Bakong

Baik

 

3.  Sarana dan Prasarana Kesehatan

Sarana Kesehatan yang tersedia di Desa Kebon Ayu   yaitu 1 (satu) buah Poskesdes, 1 (satu) buah Puskesmas Pembantu dan 7 (tujuh) buah Posyandu. Seluruh sarana kesehatan tersebut berjalan dengan baik karena didukung oleh 1 orang bidan Desa, 1 orang petugas Pustu serta dibantu oleh kader-kader Posyandu balita dan lansia, dan pada tahun 2017 ditambah lagi dengan kegiatan Posbindu yang merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap bulan.

 

Link Untuk Download : 

https://docs.google.com/document/d/14ufpoYpqAnxyymUEfAVtUEVdpSyIBnny/edit?usp=sharing&ouid=105010987186640051683&rtpof=true&sd=true